Pemdes Pematang Donok Gelar Musdes RKPdes Tahun Anggaran 2024

Pemdes Pematang Donok Gelar Musdes RKPdes Tahun Anggaran 2024

Kepahiang,Berita Nusantara.Com Pemerintah Desa (Pemdes) Pematang Donok Kecamatan Kebawetan Kabupaten Kepahiang Menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2024,Kamis (03/08/2023).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Camat, BPD, Pendamping Desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh perempuan dan seluruh perangkat desa.

Kades Akhmad Arpandi dalam Sambutannya Mengatakan, terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir dalam rangka memenuhi undangan Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) untuk melakukan musyawarah desa terkait penyusunan rencana kerja pemerintah desa tahun anggaran 2024.

“Lebih lanjut Kades Menjelaskan, kegiatan ini adalah sangat penting dalam rangka menyusun anggaran pendapatan belanja desa (APBDes) tahun anggaran 2024”.

Oleh sebab itu perlu dilakukannya musyawarah untuk menyusun kegiatan yang akan dilakukan nantinya,ujar kades.

“Selain itu juga dalam kesempatan ini perlu saya sampaikan, untuk kegiatan ditahun 2023 ini masih tahap berjalan, seperti pembangunan 7 rumah tidak layak huni dan pembangunan jalan usaha tani, sedangkan kegiatan yang sudah direalisasikan adalah bedah rumah tidak layak huni sebanyak 6 unit, pembangunan drainase,jalan lingkungan dan pelapis tebing serta pemberian BLT Kepada Masyarakat”.

Sedangkan untuk ketahanan pangan akan di realisasikan 20 % di tahap ketiga nanti, rencananya akan dilakukan pembelian hewani dan nabati,tutup Kades.