PROGRES PROGRAM PISEW KECAMATAN KEDURANG ILIR

PROGRES PROGRAM PISEW KECAMATAN KEDURANG ILIR

Bengkulu Selatan,Berita Nusantara.Com Kecamatan Kedurang Ilir pada Tahun 2021 mendapat Alokasi Dana Program PISEW (Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah) merupakan salah satu  dari 11 Kecamatan di kabupaten Bengkulu Selatan yang mendapat Program tersebut.

 

Program berskala kecamatan di Kedurang Ilir di fokuskan pada Desa Sukajaya dan Desa Air Sulau.

Program dari Ditjen Ciptakarya Kementrian Pekejerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ini bertujuan untuk meningkatkan pengembangan sosial ekonomi wilayah berbasis pada potensi sumber daya lokal untuk mengurangi kesenjangan antar wilayah melalui pembangunan infrastruktur wilayah dalam rangka meningkatkan kesejateraan masyarakat.

Saat ditemui di lokasi pembangunan ketua BKAD (Badan Koordinasi Antar Desa) Kolil mengatakan untuk saat ini Progres Pembangunan jalan Rabat Beton sepanjang 630 Meter, Lebar 3 Meter dan Ketebalan 20 Cm, sudah mencapai 70% dan ditargetkan akan selesai pada bulan Agustus 2021 ini.

Adapun pekerjaan yang dilaksanakan sistem padat karya tunai melibatkan masyarakat Sukajaya dan Air Sulau.

Lebih lanjut Kolil mengatakan Anggaran yang di gunakan sebesar 600 Juta Rupiah yang terdiri dari 10 juta untuk operasional dan 590  juta untuk fisik.

“Mudah-Mudahan pengerjaan tidak ada hambatan sehingga selesai pada waktu yang sudah direncanakan.”tutup Kolil.