Kepahiang,Berita Nusantara.Com – Terkait sertifikat lahan Masjid Agung belum ditemukan Yayasan Baitul Hikmah Kabupaten Kepahiang, hal ini sepertinya akan menunda serah terima lahan dari yayasan kepada Pemda Kepahiang. Padahal, rencananya proses serah terima sudah diagendakan dalam waktu dekat.
Sekretaris Yayasan Baitul Hikmah, Drs Idris, pada wartawan media ini mengatakan, telah berusaha melakukan pencarian sertifikat lahan seluas lebih kurang 2 hektar tersebut, tapi tak kunjung ditemukan.
Menanggapi hal itu, Sekda Kabupaten Kepahiang Dr Hartono saat ditemui di ruang kerjanya Selasa (04/04/2023) mengatakan, “iya beberapa waktu lalu saya sudah panggil pengurus yayasan lama yaitu pak Idris bersama pak Zamzami, mempertanyakan keneradaan sertifikat masjid secara fisiknya. Namun sertifikat tersebut sampai saat ini belum saya lihat secara fisik, tapi dokumentasi sudah jelas sertifikat Masjid Agung sudah selesai”, terangnya.
Sambungnya, “Saya harapkan agar keberadaan sertifikat Masjid Agung yang diceritakan belum ditemukan keberadaannya secepatnya ditemukan keberadaannya”, tukas Sekda.