Di tengah pandemi Covid-19 Siswa SMA N 1 Rejang Lebong tetap berprestasi

Di tengah pandemi Covid-19 Siswa SMA N 1 Rejang Lebong tetap berprestasi

Kepahiang, Berita Nusantara.Com Ditengah Pandemi Covid-19, aktivitas masyarakat di batasi oleh pemerintah dengan menerapkan 3 M yaitu Menjaga jarak, Mencuci Tangan,dan Memakai Masker.

Hal tersebut tanpa terkecuali di lakukan oleh dunia pendidikan di Indonesia, anak-anak harus mematuhi protokol kesehatan (Prokes) demi menghindari penularan virus Covid-19.

Namun dengan keterbatasan tersebut tidak menghalangi anak-anak untuk berprestasi, salah satunya adalah siswa SMA N 1 Kabupeten Rejang Lebong.

Dalam ajang Lomba Festival Seni Siswa Nasional (FLS2N) yang di gelar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,Riset dan Teknologi (Kemendikbudriset) RI yang di lakukan pada 18-26 Agustus lalu.

Siswa SMA N 1 Kabupeten Rejang Lebong Menjadi Juara 1 di tiga cabang Kategori yang di lombakan diantaranya Cabang Kategori Cipta Lagu atas nama Glenn Moses Wewengkang,Cabang Kategori Vokal Solo Putra atas nama Fioreguza,dan Kategori Monolog atas nama Fiora Alicia.Ketiga Siswa tersebut mewakili  Provinsi Bengkulu di tingkat nasional,mengalahkan peserta sembilan kabupaten dan satu kota di provinsi Bengkulu.

Kepala Sekolah Parji Susanta saat dikonfirmasi,Senin 20/09/2021 di ruang kerja kepala sekolah Mengatakan, Alhamdulillah di tengah pandemi saat ini anak-anak masih berkreasi dan berinovasi.

Lebih lanjut Parji menjelaskan,saya  selaku Kepala Sekolah sangat bangga atas Prestasi yang di raih oleh Siswa-siswi  SMA N 1 Kabupeten Rejang Lebong pada Lomba Festival Seni Siswa Nasional (FLS2N) di tingkat Provinsi Bengkulu yang lalu,sekolah SMA N 1 menyabet tiga juara sekaligus dari 10 cabang Kategori yang di lombakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudriset) RI,yang di gelar Secara Daring.