Pilkades Desa Pekalongan berjalan Sukses

Pilkades Desa Pekalongan berjalan Sukses

Kepahiang,Berita Nusantara.Com Pemerintah Kabupaten Kepahiang Menggelar Pilkades Serentak pada hari ini Selasa,14/12/2021.

Pilkades serentak Tahun 2021 di ikuti 69 Desa dari 105 Desa Se-Kabupaten Kepahiang, salah satunya adalah Desa Pekalongan Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang.

Pelaksanaan Pilkades tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan tetap mematuhi jarak.

Ketua Panitia Pilkades  Darsun Awalmi mengatakan, untuk tahapan Pilkades Desa Pekalongan sudah di lalui dengan baik,mulai Pendataan Daftar Mata Pilih(DPT), Sosialisasi Calon Kepala Desa dan Pemungutan dan Perhitungan Suara Sah dan Tidak Sah pada Pasangan Calon Kepala Desa.

Adapun Calon Kepala Desa Pekalongan di ikuti lima pasangan Calon, terdiri dari empat perempuan satu laki-laki, Alhamdulillah antusias Masyarakat untuk mengikuti Pilkades Tahun ini Cukup tinggi.

Selain itu juga, antusias Masyarakat untuk memilih cukup tinggi juga dari seribu tiga ratus mata pilih,yang menggunakan hak suaranya sebanyak 943 Suara.

Dari perhitungan Suara akhir Calon No urut 2 Sarifah Ainun Memperoleh 382 Suara terbanyak dari Empat Pasangan Calon yang lainnya.

“Dengan telah di laksanakan perhitungan dan rekapitulasi perhitungan Suara ,maka selanjutnya panitia di tingkat desa akan menyerahkan hasil perhitungan Suara ke tingkat panitia pemilihan Kabupaten melalui Dinas PMD Kabupaten Kepahiang,Tutup Darsun Awalmi.”