Pemdes Babakan Bogor Rehab Gedung Paud Gunakan DD Tahun Anggaran 2023

Pemdes Babakan Bogor Rehab Gedung Paud Gunakan DD Tahun Anggaran 2023

Kepahiang,Berita Nusantara.Com Dalam rangka meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan anak usia dini (Paud) di Desa Babakan Bogor, Pemerintah Desa Babakan Bogor Kecamatan Kabawetan Kabupaten Kepahiang melakukan rehap Gedung dan bangunan Paud dengan total Anggaran Rp.15.000.000,- (Lima Belas Juta Rupiah) menggunakan dana desa Tahun Anggaran 2023.

Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Babakan Bogor Giran di ruang kerjanya pada hari Rabu,(05/04/2023).

Lebih Lanjut Giran mengatakan, adapun tujuan dari pemerintah desa melakukan rehap Gedung dan bangunan Paud Kreasi Bunda adalah,agar guru paud dapat mengajar  anak – anak dengan nyaman dan tenang.

Sehingga  dapat meningkatkan kualitas pendidikan terutama anak -anak usia dini di desa Babakan Bogor ,ujar kepala desa yang ramah dan mudah tersenyum ini.

Selain itu juga pemerintah desa berharap dengan adanya perhatian pemerintah desa terhadap dunia pendidikan yang ada di desa Babakan Bogor ini, kedepan tidak ada lagi anak-anak yang tidak bisa sekolah  dikarenakan semua kebutuhan sekolah sudah disiapkan oleh pemerintah desa,mulai tenaga pendidik, gedung dan bangunan serta sarana dan prasarana.

Disisi lain Kepala Sekolah Paud Kreasi Bunda Fitriani mengatakan terimakasih kepada pemerintah desa Babakan Bogor yang telah mendukung dan melakukan rehap Gedung dan bangunan Paud yang mulai rusak,mulai dari atap yang bocor,plapon yang mulai rusak dan cat dinding yang mulai kusam, sehingga gedung dan bangunan Paud nantinya tidak bocor lagi dan menarik untuk dilihat dan ditempati.

sehingga para guru dapat mengajar dengan nyaman dan anak-anak dapat belajar dengan baik,ujar Fitriani.

Selain itu Juga Fitriani berharap kedepan Pemerintah Desa Babakan Bogor tetap konsisten dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang ada di desa Babakan Bogor, sehingga sekolah Paud Kreasi Bunda dapat maju dan bersaing dengan sekolah-sekolah lainya,tutup Fitriani.